Senam Ketangkasan atau Keterampilan Menggunakan Alat Disebut Senam

Senam Ketangkasan atau Keterampilan Menggunakan Alat Disebut Senam - Apa itu senam artistik? Senam artistik merupakan jenis senam yang disiplin sehingga sering diperlombakan dalam turnamen yang bergengsi. Senam artistik sendiri memiliki susunan gerakan yang menggunakan alat tertentu, tetapi penggunaannya ditetapkan oleh berlakunya standar pertandingan tersebut.

Seperti yang kita tahu bahwa senam artistik menggunakan dua jenis alat yaitu peralatan untuk putri dan peralatan untuk putra. Penggunaan alat tersebut dijadikan dasar pemberian nama dalam nomor perlombaan senam artistik. Lantas senam ketangkasan atau keterampilan menggunakan alat disebut senam apa? Pengertian senam ketangkasan tersebut dapat anda pelajari selengkapnya pada artikel sebelumnya.

Senam Ketangkasan atau Keterampilan Menggunakan Alat Disebut Senam
Senam Artistik

Secara umum senam artistik berasal dari gabungan keterampilan senam akrobatik dengan teknik tumbling. Maka dari itu jenis senam tersebut mempunyai karakteristik gerakan yang cenderung eksplosif dan cepat. Dalam senam artistik tersebut lebih mengutamakan keseimbangan dan kelentukan. Senam tersebut dipraktikkan dengan gerakan yang terkontrol dan dinamis sehingga terlihat lebih indah. Nah pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang senam ketangkasan atau keterampilan menggunakan alat disebut senam apa. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.

Senam Ketangkasan atau Keterampilan Menggunakan Alat Disebut Senam

Pada artikel sebelumnya saya telah menjelaskan tentang beberapa alat senam artistik putra dan putri lengkap. Secara idealnya, senam artistik dilakukan oleh seseorang yang dapat mengkombinasikan kemampuan fisiknya seperti koordinasi, keseimbangan, kekuatan, dan fleksibilitas menggunakan elemen estetika, ekspresi, serta kreativitas.

Dari penjelasan ini tentunya kita tahu bahwa senam ketangkasan atau keterampilan menggunakan alat disebut senam apa. Pada umumnya dalam kompetisi senam artistik terdapat pemisahan atlet putri dan putra. Untuk kategori putra terdapat enam nomor pertandingan senam artistik dan untuk kategori putri terdapat empat nomor pertandingan. Adapun nomor pertandingan senam artistik putra yaitu sebagai berikut:
  1. Lantai atau Floor Exercises
  2. Kuda pelana atau Pommel Horse
  3. Gelang gelang atau Rings
  4. Kuda lompat atau Vaulting Horse
  5. Palang sejajar atau Paraller Bars
  6. Palang tunggal atau Horizontal Bar
Selain itu adapula nomor pertandingan senam artistik putri yaitu:
  1. Kuda lompat atau Vaulting Horse
  2. Palang bertingkat atau Uneven Bars
  3. Balok keseimbangan atau Balance Beam
  4. Lantai atau Floor Exercises
Setelah mengetahui sedikit tentang apa itu senam artistik tersebut. Kemudian coba kerjakan salah satu soal seperti di bawah ini:

Senam ketangkasan atau keterampilan menggunakan alat disebut senam . . .
A. Senam massal
B. Artistik
C. Kebugaran
D. Aerobik

Jawaban dari pertanyaan di atas adalah pilihan B. Artistik.

Secara umum senam merupakan suatu bentuk olahraga yang dilakukan untuk mengajak melakukan performa gerakan yang memerlukan keserasian bentuk gerakan fisik dan kekuatan dari kecepatan yang teratur. Senam tersebut dapat dibagi menjadi beberapa jenis seperti senam ketangkasan, senam artistik, dan sebagainya. Berdasarkan jawaban di atas dapat kita simpulkan bahwa senam ketangkasan atau keterampilan menggunakan alat disebut senam artistik. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.

Posting Komentar untuk "Senam Ketangkasan atau Keterampilan Menggunakan Alat Disebut Senam"