Gambar dan Ukuran Lapangan Tenis Beserta Keterangannya

Gambar dan Ukuran Lapangan Tenis Beserta Keterangannya -  Tenis lapangan merupakan salah satu olahraga kompetitif yang cukup diminati masyarakat. Selain menyehatkan badan, bermain tenis ternyata cukup menyenangkan dan bisa menjadi menegangkan jika serius. Karena dianggap populer akhirnya banyak olimpiade maupun perlombaan tenis tingkat nasional maupun internasional.

Sebagai pemain kita tak hanya dituntut menguasai teknik dasar service, memukul, dan menangkis saja. Tapi kalian juga harus mengetahui berapa ukuran lapangan tenis standar lapangan standar internasional. Mengapa demikian? lewat pemahaman inilah pemain bisa menguasai jalannya pertandingan. Membekali diri dengan pengetahuan tentang peraturan resmi serta teknik menyerang maupun bertahan adalah sesuatu yang wajib.

Mengenal Ukuran Lapangan pada Permainan Tenis

Secara garis besar, lapangan tenis memiliki bentuk persegi panjang dengan net sebagai pembatas di tengahnya. Setiap bidang memiliki garis pinggir yang menentukan permainan tunggal, batas service, service tengah, dan lain sebagainya. Meski paham bentuknya tapi tak serta merta membuat kalian hafal pula setiap aspek terutama garis di dalamnya. Oleh karena itu, dalam artikel kali ini saya ingin membahas lebih dalam berapa ukuran panjang dan lebar lapangan tenis secara rinci.

Gambar dan Ukuran Lapangan Tenis Beserta Keterangannya

Dalam konteks pendidikan, kita bisa menemukan pembahasan tenis lapangan hampir di semua jenjang. Berapa ukuran lapangan tenis dan keterangannya pun sudah terangkum dalam buku pedoman penjas serta LKS. Sayangnya, tak semua siswa memahami materi tersebut bahkan terkesan mengabaikannya. Akhirnya mereka akan kesulitan ketika diminta membuat gambar lapangan tenis standar internasional.

Tanpa melihat gambar lapangan tenis pun pada dasarnya kalian pasti sudah tau bentuknya. Ya, permainan bola kecil tersebut dilaksanakan di atas lapangan berbentuk persegi panjang dengan permukaan datar dan rata. Tapi apakah kalian tau berapa ukuran lapangan tenis lapangan sesuai ketetapan resmi?
Baca juga : Gambar Lapangan Tolak Peluru Beserta Keterangan Lengkap
Ketentuan standar yaitu panjang lapangan 23,77 m atau 78 kaki dan lebar lapangan 8,2 m atau 27 kaki untuk kategori permainan tenis tunggal. Sedangkan untuk kategori permainan tenis ganda memiliki ketentuan lebar lapangan 10,97 m atau 36 kaki. Dengan kata lain permainan tenis yang dilakukan secara tunggal dan ganda memiliki standar ukuran lapangan yang berbeda beda.
 

Gambar Lapangan Tenis

Lapangan tenis dipisahkan oleh net atau jaring yang digantungkan pada kabel metal atau tali yang maksimal diameternya 0,8 cm. Letak poros tiangnya berjarak 3 kaki atau 0,914 m berada di luar lapangan. Net tersebut memiliki tinggi di masing masing sisinya sebesar 1,07 m atau 3 kaki 6 inci. Jika permainan tenis tunggal menggunakan lapangan permainan tenis ganda, maka harus ditunjang tinggi netnya sampai 1,07 m atau 3 kaki 6 inci.

Penunjangan tinggi net ini menggunakan tongkat tunggal yang bentuknya persegi. Ukuran sisinya tidak boleh lebih dari 3 inci atau 7,5 cm. Namun apabila tongkat tunggal memiliki bentuk bundar maka diameternya tidak boleh lebih dari 3 inci atau 7,5 inci. Di bawah ini terdapat gmbar lapangan tenis beserta setiap aspek dan komponen di dalamnya.

Gambar Lapangan Tenis
Baca juga : Peraturan dan Ukuran Lapangan Lontar Martil Lengkap 

Ukuran Lapangan Tenis Standar Internasional

Gambar di atas merupakan gambar lapangan tenis beserta ukurannya. Untuk ukuran lapangan tenis menurut ketentuan Federasi Tenis Internasional atau ITF (International Tennis Federation) mencakup beberapa hal seperti di bawah ini:
  1. Panjang lapangan tenis adalah 23,77 meter.
  2. Lapangan tenis tunggal memiliki lebar 8,2 meter.
  3. Lapangan tenis ganda memiliki lebar 10,97 meter.
  4. Garis servis memiliki jarak dari garis net sejauh 6,40 meter.
  5. Pada permainan tunggal terdapat jarak garis pinggir lapangan 1,37 meter.
  6. Pada permainan tunggal, tiang net memiliki jarak dari garis pinggir lapangan sejauh 0,914 meter.
  7. Pada permainan ganda, tiang net memiliki jarak dari garis pinggir lapangan sejauh 0,914 meter.
  8. Tinggi tiang net atau tinggi net di bagian ujung yaitu 1,07 meter.
  9. Tinggi net yang berada di tengah dengan tepat yaitu 0914 meter.
  10. Ruangan di dalam lapangan memiliki panjang 36,7 meter.
  11. Ruangan di dalam lapangan memiliki lebar 18,3 meter.
Sekian penjelasan mengenai ukuran lapangan tenis beserta gambar lapangan tenis terlengkap. Ukuran lapangan pada permainan tenis tunggal pada dasarnya berbeda dengan permainan tenis ganda. Untuk itu kedua jenis permainan dalam tenis tersebut memiliki ketentuan ukuran lapangan yang tidak sama. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.

Posting Komentar untuk "Gambar dan Ukuran Lapangan Tenis Beserta Keterangannya"