3 Macam Aliran Senam Irama dan Penjelasannya - Pengertian senam irama ialah gerakan bebas atau gerakan senam yang disertai dengan nyanyian atau musik berdasarkan keikutsertaan dalam iramanya. Dalam senam irama pada umumnya terdapat beberapa unsur di dalamnya. Unsur unsur senam irama tersebut dapat berupa kesinambungan gerakan, ketetapan irama dan keluwesan.
Cara melakukan serangkaian senam irama tersebut dapat dengan berlari, loncat, putaran tangan, berjalan, melompat, dan ayunan. Senam irama pada dasarnya sama seperti apa yang dimaksud dengan senam ritmik. Apakah anda tahu apa saja jenis jenis aliran senam irama itu? Senam irama tersebut termasuk kategori salah satu jenis senam dalam olahraga.
|
Aliran Dalam Senam Irama
|
Senam irama memang dapat diartikan sebagai jenis gerakan senam yang pelaksanaannya menggunakan irama musik ataupun pelaksanaan latihan bebas dengan berirama. Cara melakukan senam irama tersebut memang dapat menggunakan alat maupun tanpa alat. Biasanya alat yang digunakan dalam senam irama ini dapat berupa simpai, pita, ganda, topi, tongkat dan bola.
Disisi lain adapula macam macam aliran senam irama yang terdapat di dalamnya. Senam ritmik atau senam irama termasuk dalam cabang senam artistik, dimana dalam senam ini terdapat sekelompok atau seorang atlet yang berisi pertunjukan koreografi dengan nuansa kental dari balet, tari modern dan akrobatik tanpa alat atau menggunakan alat seperti pita (ribbon), gaya (club), bola (ball), simpai (hoop) maupun tali (rope).
Biasanya pertandingan senam dapat berlangsung secara internasional dan olimpiade nasional. Contohnya saja senam aerobik yang merupakan pelaksanaan senam untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh, dimana sekelompok peserta ini melakukan senam yang gerakannya memperoleh panduan dari seorang pelatih. Senam irama sejauh ini memang hanya diperuntukkan atau dilakukan oleh kaum hawa.
Tetapi pada akhirnya muncul nomor putra senam irama yang dikeluarkan oleh Jepang, walaupun di Jepang saja yang masih memberlakukan nomor tersebut. Pada kesempatan kali ini saya akan menjelaskan tentang macam macam aliran senam irama lengkap. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.
Aliran Senam Irama
Pertama kali lahirnya senam irama berasal dari negara Eropa yang dipopulerkan oleh beberapa pakar dalam bidang seni. Namun senam irama mengalami perkembangan yang pesat dengan mengadopsi gerakan balet cukup banyak. Tari balet dikala itu memang lebih didominasi oleh kaum hawa. Pelaksanaan senam irama pada awalnya memang untuk kaum hawa dan sampai sekarang berlaku secara turun temurun. Bahkan sampai sekarang telah dijadikan sebagai tradisi sedemikian rupa karena identik dengan kaum hawa tersebut. Pada dasarnya senam terdiri dari beberapa jenis dengan manfaat yang sama yaitu untuk menyehatkan tubuh.
Olahraga senam irama sekarang ini tidak hanya membuat tubuh menjadi sehat saja, tetapi juga dipertandingkan dalam perlombaan tingkat Nasional dan Internasional. Pengertian senam irama ialah senam yang pelaksanaannya menggunakan irama musik sehingga gerakannya lebih berirama. Dalam senam irama tersebut terdapat perpaduan antara rasa seni dan gerakan olahraga tubuh sehingga menghasilkan tingkat seni gerak dan binaan tubuh yang indah. Pada umumnya pelaksanaan senam irama memang hampir sama dengan senam biasa.
Namun yang berbeda hanyalah penggunakan ritme atau irama di dalam senam ritmik. Pelaksanaan senam irama biasanya menggunakan serangkaian gerak dengan sengaja mengikuti irama musik sehingga gerakannya lebih ritmis atau teratur, menghasilkan durasi dan kontinuitas tertentu. Senam irama memang dapat dilakukan sendiri maupun bersama sama atau berkelompok. Di bawah ini terdapat macam macam aliran senam irama yaitu sebagai berikut:
Aliran Senam Irama dari Seni Sandiwara
Jenis jenis aliran senam irama yang pertama berasal dari seni sandiwara. Pelopor aliran senam irama dari seni sandiwara ialah Delsarte, dimana berlangsung pada tahun 1811 - 1871. Delsarte ialah seorang sutradara yang menghendaki para aktris dan aktornya melakukan gerakan sandiwara dengan sewajarnya. Namun dalam sandiwaranya terdapat penerapan senam irama yang tidak berlangsung dengan lancar atau gagal karena dalam aliran ini masih terlihat sifat kesandiwaraannya. Meski begitu Delsarte merupakan sosok pencipta sistem irama dalam senam yang pertama kali.
Macam macam aliran senam irama selanjutnya berasal dari seni musik. Pelopor aliran senam irama dari seni musik ialah Jacques Dalcrose. Jacques Dalcrose merupakan guru musik yang ingin memuat lagu lagu menyatu dalam bentuk gerakan. Dalam aliran tersebut, seni musiknya lebih dipentingkan dan ditonjolkan dibandingkan gerakan senamnya. Di kala itu terdapat Bode (murid Dalcrose) yang berpendapat bahwa gerakan dalam senam tersebut harus lebih ke feri feri, sehingga namanya lebih dikenal dengan Ausdruk Gymnastiek. Ausdruk Gymnastiek ialah pelaksanaan senam yang menggunakan perasaan secara penuh. Bode ialah murid yang memberikan latihan dengan senang hati menggunakan alat seperti gada, simpai maupun bola.
Aliran Senam Irama dari Seni Tari
Jenis jenis aliran senam irama selanjutnya berasal dari seni tari. Senam irama yang berasal atau beraliran seni tari dipelopori oleh Rudolf Laban yang berlangsung pada tahun 1879 - 1959. Rudolf Laban memiliki pendapat bahwa senam ritmik atau senam irama ini memiliki prestasi dan dresur olahraga.
Demikianlah penjelasan mengenai macam macam aliran senam irama lengkap. Senam irama merupakan jenis gerakan senam yang pelaksanaannya menggunakan irama musik atau pelaksanaan latihan bebas dengan berirama. Semoga artikel ini dapat bermanfaat dan terima kasih telah berkunjung di blog ini.
Posting Komentar untuk "3 Macam Aliran Senam Irama dan Penjelasannya"