Cara Melatih Daya Tahan (Endurance) Tubuh Dengan Benar

Cara Melatih Daya Tahan (Endurance) Tubuh Dengan Benar - Daya tahan tubuh ialah kinerja otot otot tubuh maupun bagian bagian tubuh dalam jangka waktu tertentu. Bagi seorang aktivis harus memiliki syarat mutlak yaitu daya tahan tubuh yang bagus, baik dalam bidang olahraga ataupun bidang lain yang menguras banyak tenaga. Dengan begitu tubuh akan tetap memiliki tenaga dan tidak mudah lelah. Namun ada sebagian orang yang daya tahan tubuhnya kurang baik, maka orang tersebut akan mudah lelah dan kehabisan tenaga. Cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh dapat dilakukan dengan beberapa latihan. Dengan latihan tersebut diharapkan dapat meningkatkan kondisi fisik pada tubuh.

Latihan yang dilakukan untuk meningkatkan daya tahan tubuh dapat dilakukan dengan beberapa cara seperti speed play, rowing, squat dan sebagainya. Nah pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang cara cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh dengan benar. Langsung saja dapat anda simak di bawah ini.

Cara Melatih Daya Tahan (Endurance) Tubuh Dengan Benar

Daya tahan tubuh dapat dibagi menjadi dua yaitu daya tahan otot dan daya tahan kardiovaskuler. Pengertian daya tahan otot ialah kemampuan otot untuk berkontraksi dengan beban tertentu dalam kurun waktu yang lama dan terus menerus. Sedangkan daya tahan kardiovaskuler ialah kemampuan paru paru, jantung dan peredaran darah yang berhubungan dengan kontraksi otot tinggi sehingga dapat bekerja secara efisien, efektif, dan bertahan lama. Untuk mendapatkan daya tahan yang bagus diperlukan latihan yang cukup dan berkesinambungan. Dibawah ini terdapat beberapa cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh dengan benar.
Baca juga : 12 Cara Melatih Kelincahan Tubuh Dengan Benar
Speed Play atau Fartlek
Cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh yang pertama menggunakan latihan speed play atau fartlek. Speed play ialah latihan daya tahan tubuh yang berguna untuk memelihara, membangun dan mengembalikan kondisi fisik tubuh. Latihan Fartlek pertama kali diciptakan oleh Gotta Roamer dari Swedia. Latihan ini lebih baik dilakukan dialam terbuka seperti melompati rumput, pasir, semak belukar, bukit maupun selokan. Berikut cara melakukan speed play dengan benar yaitu:
  • Awali dengan gerakan lari lari kecil seperti jogging.
  • Kemudian tambahkan dengan variasi sprint pendek.
  • Setelah itu lakukan gerakan lari jarak pendek dengan menggunakan kecepatan konstan yang tinggi.

Squat
Cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh selanjutnya menggunakan latihan squat. Latihan squat digunakan untuk melatih otot biceps maupun otot paha. Adapun cara melakukan squat yang benar yaitu:
  • Pertama meletakkan beban di atas pundak belakang.
  • Setelah itu tekuk lutut seperti dalam keadaan jongkok namun usahakan pantat tidak menyentuh tumit.
  • Angkat badan dengan perlawan sampai posisinya dapat berdiri.
  • Setelah itu dilanjutkan dengan posisi jongkok kembali.

Rowing
Cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh selanjutnya menggunakan latihan rowing. Latihan rowing digunakan untuk melatih otot biceps, teres, triceps, bahu, lengan, mayor, punggung, detold, lengan dan pasterior. Adapun cara melakukan rowing yang benar yaitu:
Baca juga : Pengertian, Unsur Unsur dan Manfaat Kebugaran Jasmani
  • Bungkukkan badan sampai punggung sejajar dengan lantai.
  • Luruskan kedua tangan kebawah sampai menghadap beban.
  • Angkat beban sampai ke dada.
  • Letakkan kepala di atas meja.

Triceps Strech
Cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh selanjutnya menggunakan latihan triceps strech. Latihan triceps strech digunakan untuk melatih otot triceps. Adapun cara melakukan triceps strech yang benar yaitu:
  • Pegang beban dengan posisi tangan menghadap kebawah.
  • Angkat dan pegang sampai berada dibelakang kepala.
  • Bengkokan kedua sikut dibelakang telinga.
  • Angkat beban ke atas sampai posisi lengan lurus.

Wrist Rol
Cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh yang terakhir menggunakan latihan wrist rol. Latihan wrist rol digunakan untuk melatih otot lengan atas, otot jari, lengan bawah dan pergelangan tangan. Adapun cara melakukan wrist rol yang benar yaitu:
  • Posisikan badan duduk di atas bangku.
  • Letakan lengan bawah diatas paha dengan menghadap ke arah atas.
  • Setelah itu beban digelindingkan dari ujung jari menuju telapak tangan dengan cara lengan tangan dibengkokan ke atas.
  • Lakukan gerakan tersebut secara berulang sesuai dengan kekuatan tangan sampai batas interval tertentu.
Sekian penjelasan mengenai cara melatih daya tahan (Endurance) tubuh dengan benar. Untuk meningkatkan daya tahan tubuh dapat melakukan latihan speed play, squat, rowing, triceps strech maupun latihan wrist rol. Seoga artikel ini dapat bermanfaat. Terima kasih.

Posting Komentar untuk "Cara Melatih Daya Tahan (Endurance) Tubuh Dengan Benar"